Profile
Belajar Hipnosis sejak 2004 dan melanjutkan sebagai profesional hipnosis dalam berbagai bidang. Berangkat dari pengetahuan medis ketika bekerja sebagai dokter yang bertgas di Bagian Obstetri dan Ginekologi FK UKI Jakarta, mempelajari hipnosis adalah pelengkap dalam pelayanan Kebidanan dan Kandungan. Sering dipergunakan untuk membantu kesuburan pasangan suami istri yang ingin memperoleh keturunan, menjalankan proses kehamilan sampai persalinan dengan nyaman dan mengatasi permasalahan yang muncul selama kehamilan dan persalinan. Membantu kenyamanan tindakan operasi mulai pemasangan infus dan nyaman saat dilakukan pembiusan disaat sebelum dan sesudah tindakan operatif.
Mengembangkan ilmu hipnosis sebagai tools atau alat atau metode kesembuhan bersama dengan bidang ilmu kedokteran, seperti Bedah, Anestesi, Kebidanan, Saraf, THT, Mata, Kedokteran Olah Raga dan Kedokteran Gigi.